megamendungkelabu

Selasa, 27 April 2021

Ide Komik

Beberapa hari belakangan tidurku tak terlalu rapi dalam pemilihan waktu ataupun lama durasi. Hal tersebut memicu stimulasi otak dalam mencetuskan berbagai macam ide komik yang muncul mendadak di alam bawah sadar. 

Ide-ide ini muncul saat fase hampir tertidur atau hampir terbangun. Karena saat ini sedang berjibaku dengan karya komik yang belum selesai, ide-ide ini disimpan menjadi tulisan aja dulu. 

Berikut adalah beberapa gagasan konsep komik yang kelak mungkin bisa aku gunakan saat membuat karya baru:

1. Student Survival. 
Kisah seorang anak konglomerat yang dibuang di tengah hutan terpencil karena pertikaian konflik politik para pejabat. Komik ini akan bercerita tentang kisah heroik sang murid SMA yang bertahan hidup di alam liar dan mencoba kembali ke dunia asalnya. 

2. Heroes still exist. 
Kisah seorang superhero yang ternyata gabungan dari dua sosok manusia berbeda dunia. Tokohnya seorang preman kuat yang marah terhadap dunia dan sesosok pria lemah disabilitas baik yang memiliki kekuatan untuk menyelamatkan dunia. 

3. Room's Conspiration. 
Kisah dua mantan agen rahasia yang menyelamatkan seorang tahanan negara dari cengkraman fitnah pemerintah jahat. Dua mantan agen ini menyusun skenario cerdas melalui dua anak SD yang diplot dari balik layar untuk mengungkap kasus tersebut. 

4. A Deep Dark Tower. 
Dunia digegerkan dengan kemunculan sebuah menara tinggi di tengah pulau Jawa. Menara itu tiap jam membunuh manusia satu demi satu dan membuatnya berdarah serta melayang di langit hingga membusuk. Seorang pemuda yang cerdas dan penuh energi mencoba mengungkap misteri menara dan mengakhiri bencana tersebut. 

Yak, seperti itu.  Akan diperbarui jika muncul ide-ide brilian lagi. Thank you. 

Mujix
Sudah sampai di pertengahan Ramadhan. 
Simo, 27 April 2021